Kumpulan Artikel, Bisnis, Ide Kreatif, Tips Trick, Dan Lain-Lain.

TIPS MENCARI TEMPAT KERJA PRAKTEK (KP)

TIPS MENCARI TEMPAT KERJA PRAKTEK (KP)

Kerja praktek merupakan sebuah keharusan yang harus dilakukan para mahasiswa semester akhir guna sebagai salah satu persyaratan untuk wisuda. Ketika Anda mau melakukan kerja praktek, anda harus menganalisa dan menentukan apakah anda akan mendapatkan sesuatu dalam kerja praktek atau kerja praktek hanya akan lewat begitu saja. Semuanya tergantung pada niat dan persiapan Anda sebelumnya.
Banyak mahasiswa yang kecewa karena kerja prakteknya kurang maksimal sehingga apa yang didapat juga tidak maksimal. Padalah dalam kesempatan kerja praktek (KP) tersebut harusnya kita bisa pelajari sistem dan manufacture dari perusahaan tempat Anda kerja praktek. Bagi anda yang belum / akan melakukan kerja praktek (KP) jangan sampai pelaksanaan KP anda tidak maksimal. Sayang kan, waktu untuk KP 1 atau 2 bulan adalah waktu yang tidak sebentar. Untuk itu pirkirkan masak-masak sebelumnya dan persiapkan dengan matang ketika Anda akan melakukan kerja praktek.
Untuk membantu Anda ketika nanti akan melakukan kerja praktek (KP) alangkah baiknya baca artikel ini sebelumnya. Berikut adalah Tips Mencari Tempat Kerja Praktek.

1. Mencari tempat kerja praktek
a). Cari contact person Perusahaan
Satu hal yang wajib anda ketahui yaitu kerja praktek sebenarnya tidak menguntungkan apa-apa untuk perusahaan, tapi kerja praktek sebenarnya hanya akan menyusahkan pihak perusahaan. Alasannya karena mahasiswa hanya akan menambah beban operasional perusahaan.
Mengapa sebuah perusahaan tetap menerima mahasiswa yang ingin melakukan kerja praktek di perusahaan tersebut? Karena perusahaan itu mempunyai beban CSR (corporate social responsibility). Jadi, mereka harus tetap mengijinkan para mahasiswa yang akan Kerja praktek (KP) di perusahaan tersebut.
Salah satu  trik yang harus Anda kerjakan adalah Anda harus pandai dalam mengirimkan lamaran kerja praktek. Walaupun lamaran KP anda sampai di bagian HRD-nya, kemungkinan besar lamaran Anda hanya akan menjadi arsip. Bahkan surat lamaran KP Anda dibalas  mungkin tidak. Oleh karena itu, Anda jangan mengandalkan korespondensi (surat menyurat) sajasebaiknya Anda langsung menghubungi orang yang mengurusi lamaran kerja praktek di perusahaan tersebut. Hal ini akan menyebabkan lamaran Anda akan mendapat atensi lebih sehingga memiliki pritoritas lebih untuk ditindak lanjuti.

2. Dianjurkan Topic Base, Bukan Company Base
Kerja praktek (KP) merupakan waktu dimana anda mempunyai kesempatan dalam mempelajari sebuah topik yang menjerumus dengan jurusan anda langsung di lapangan. Yang menjadi perhatian disini adalah topik kerja praktek. Topik kerja praktek yang tidak jelas hanya akan membuat anda menyesal bahwa sebenarnya sewaktu Anda kerja Praktek (KP), anda tidak melakukan apa-apa.
Ketika kita mencari sebuah tempat kerja praktekkita sering tidak peduli dengan topiknya. Kebanyakan mahasiswa berlomba-lomba untuk dapat kerja praktek (KP) di perusahaan-perusahaan multinational, padahal belum tentu perusahaan-perusahaan tersebut dapat memfasilitasi topik yang Anda inginkanMaka karena itu, dalam mencari tempat kerja praktek alangkah baiknya jika Anda tahu terlebih dulu topik yang ingin anda pelajari, kemudian Anda mencari perusahaannya.

3. Perhitungkan Akomodasi Dan Transportasi
Perusahaan tempat anda kerja praktek umumnya terletak di tempat-tempat yang jauh dari pelosok nusantara. Ada yang di hutan, di tengah gunung, di tengah laut dan lainnya. Anda harus memperhitungkan akomodasi Anda di kota tempat Anda kerja praktek. Perusahaan-perusahaan tersebut biasanya sudah menyiapkan akomodasi dan transportasi. Tapi jika perusahaan tempat Anda kerja praktek tidak menyediakan hal tersebut, maka anda harus memperhitungkannya. Sangat disarankan agar menempati perusahaan di kota yang Anda memiliki saudara atau kenalan daerah tersebutHal itu akan sangat membantu Anda.

Semoga bermanfaat, Baca juga Tips Persiapan Kerja Praktek dan Waktu Kerja Praktek

Sekian. Wassalamu’alaikum...
Tag : Tips Trick
0 Comments for "TIPS MENCARI TEMPAT KERJA PRAKTEK (KP)"

-Silahkan berkomentar dengan bijak
-Dilarang SPAM atau menaruh link aktif pada komentar
-Apabila ada pertanyaan, silahkan bertanya dengan baik

Back To Top